Reset season, Odette jungler Lemon bantai-bantai

Odette jungler adalah hal yang tak pernah ditemui di scene kompetitif manapun. Odette bahkan tak masuk hero tier S di rolenya sendiri, mid laner.

Odette merupakan hero Mage dengan kemampuan yang sebenarnya cukup baik. DPS yang sakit, skill yang memiliki efek CC, ditambah combo yang mematikan membuat dia sebenarnya punya kapabilitas yang baik.

Masalah dari Odette adalah mobilitas yang cenderung lambat, serta ultimate-nya. Ultimate Odette memang memiliki area yang besar, tapi mudah tercancel dan dia bisa diciduk ketika melakukannya. Ultimate Odette seperti pedang bermata dua.

Build Odette tersakit, Mobile Legends, MLBB, Odette Auspicious Charm
Kredit: DeviantArt

Meski begitu, Odette adalah salah satu hero yang rutin diberikan buff, tentu agar bisa dimainkan. Efek Shield, ultimate yang bisa digerakkan sekali, dan tentu terakhir adalah keberadaan item-item baru cukup menopang sang hero.

Menariknya Lemon yang ingin menjajal Odette saat ranked ketika live, malah kena troll publik Epic.

Lemon yang baru mulai rutin streaming, baru bermain di rank epic. Dia pun bermain solo rank pada pembukaan streaming di hari Selasa (25/6).

Cheffihn: Nama RRQ Lemon terlalu dibesar-besarkan
Lemon tinggalkan RRQ? Bukan sesuatu yang tidak mungkin
Skylar: Bersama Lemon dan Vyn, RRQ Hoshi belum tentu bangkit
Tier list hero mid lane Mobile Legends versi Lemon

Odette jungler Lemon menggila

Lemon sangat ingin menjajal Odette pada laga tersebut. Sampai-sampai Odette-nya dinaikkan ke first pick.

Tapi, alih-alih bisa main Odette mid, malahan tak ada yang memilih jungler dan Lemon berkorban Odette-nya bermain jungler.

Untung saja kapasitas Lemon sebagai pro player legendaris terlalu OP. Odette jungler Lemon pun menggila di sana.

Membuat 20 kill dan membantai-bantai menjadi bukti. Ada hal menarik juga bahwa Odette Lemon membuat item pertama Sky Piercer.

Bisa dimengerti karena Odette punya combo yang cukup sakit, tapi terkadang damagenya nanggung di META. Keberadaan Sky Piercer bisa membuat damage yang dicari bisa lengkap.

Odette jungler Lemon

Selain itu keberadaan Winter Crown yang tidak menghapus efek skill ketika diaktifkan juga memberi bantuan signifikan buat Odette saat ini.

Tetap saja Odette jungler bukan menjadi opsi yang baik. Jika kalian mau menguasai hero ini, bermainlah di mid dan bermain di bush dengan sempurna. Melihat combo adalah senjata utama dari Odette